Tempatnya beupa bangunan rumah yang cukup besar danarkirnya juga tersedia didepan rumah makan karena jalan disini agak kecil dan sedikit macet karena banyak toko.
Tempatnya cukup bersih dan pelayanannya juga cukup cepat.
Menu disini seperti pada umumnya rumah makan Padang cukup komplit.
Yang menurut saya enak dan jarang didapet udang gorengnya, udangnya cukup besar dan digoreng dengan ditusuk seperti sate dengan bumbu tepung kremes, rasanya gurih dan krenyes.
Demikian juga daging cincangnya, kuah yang sedikit kental dengan daging nya yang berurat dan sedikit lemak.
Untuk sore hari Pondok Salero menyediakan sate Padang juga, menunya memang sangat bervariasi jadinya gak bosen.



Spending per head: Approximately Rp20.000
Other Ratings:
Rasa
4 | Lingkungan
2 | Pelayanan
3 | Higienis
3 | Sesuai dengan harga
4
Keep it up!Looking Forward
Interesting
Touched
Envy
Cool Photo
Recommend
0